Lewatkan ke konten utama

Pelatihan Aplikasi Klinik Pintar

Pelatihan Aplikasi Klinik Pintar adalah bagian layanan lanjutan dari Klinik Pintar dalam membantu mitra penyelenggara Fasilitas Layanan Kesehatan (“Mitra”)  dalam menggunakan Aplikasi Klinik Pintar. Adapun ruang lingkup pelayanan adalah sebagai berikut :

  • Jenis pelatihan

Terdapat 2 (dua) jenis pelatihan Aplikasi Klinik Pintar, yaitu: 

Pelatihan online

Pelatihan penggunaan Aplikasi Klinik Pintar yang dilakukan secara online melalui media google meet.

Pelatihan offline

Pelatihan penggunaan Aplikasi Klinik Pintar yang dilakukan secara offline yaitu dengan tatap muka secara langsun.

  • Tingkatan pelatihan

Terdapat 2 (dua) tingkatan pelatihan Aplikasi Klinik Pintar, yaitu:

Pelatihan Dasar

Menjelaskan fitur-fitur dasar untuk melayani pasien menggunakan Aplikasi Klinik Pintar, seperti:

  1. Modul Autentikasi;
  2. Modul Pendaftaran dan Antrian;
  3. Modul Rekam Medis;
  4. Modul Pembayaran;
  5. Modul Inventory.


Pelatihan Tingkat Lanjut

Menjelaskan fitur lanjutan untuk mengoptimalkan penggunaan aplikasi klinik pintar, yaitu:

  1. Modul Autentikasi;
  2. Modul Pendaftaran dan Antrian;
  3. Modul Rekam Medis;
  4. Modul Inventory; dan
  5. Modul Pembayaran;
  6. Modul Laporan;
  7. Modul Data Master;
  8. Modul Manajemen Tenaga Medis;
  9. Modul Manajemen Data Pasien;
  10. Modul Manajemen Asuransi;
  11. Modul Manajemen Produk;
  12. Pembahasan integrasi BPJS dan Satu Sehat.
  • Waktu pelaksanaan

Pelatihan aplikasi klinik pintar dapat dilakukan setiap hari senin - minggu dengan ketentuan sebagai berikut:

  1. Pelatihan online dengan durasi 90 (sembilan puluh) menit
    1. Senin - Jumat
      1. Sesi 1 = 09:30 WIB
      2. Sesi 2 = 14:00 WIB
      3. Sesi 3 = 15:30 WIB
    2. Sabtu - minggu (dengan permintaan)
      1. Sesi 1 = 13:30 WIB
      2. Sesi 2 = 15:00 WIB
  2. Pelatihan offline dengan durasi 120 (seratus dua puluh) menit
    1. Senin - minggu 09:00 - 16:00 WIB
  • Alur pelayanan

Alur pelayanan pelatihan Aplikasi Klinik Pintar yaitu sebagai berikut:

  1. Mitra mengisi form Pendaftaran Extra Support pelatihan Aplikasi Klinik Pintar;
  2. Mitra memilih jadwal pelatihan;
  3. Tim Klinik Pintar melakukan konfirmasi jadwal pelatihan
  4. Tim Klinik Pintar mengirimkan  quotation;
  5. Mitra  melengkapi quotation dan melakukan pembayaran;
  6. Tim Klinik Pintar memberikan invoice dengan informasi layanan dan harga serta tata cara pembayaran;
  7. Pada hari pelatihan,  Mitra mengisi data kehadiran 
  8. Tim Klinik Pintar memberikan pembukaan pelatihan;
  9. Tim Klinik Pintar menyampaikan materi pelatihan;
  10. Tim Klinik Pintar membuka sesi tanya jawab, testcase, dan roleplay;
  11. Tim Klinik Pintar dan mitra klinik melengkapi BAST;
  12. Tim Klinik Pintar memberikan e-sertifikat sebagai tanda bahwa mitratelah melakukan pelatihan Aplikasi Klinik Pintar.
  • Hak dan kewajiban

Klinik Pintar

  1. Memberikan  pelatihan setelah pembayaran sudah dilakukan Mitra;
  2. Memberikan  pelatihan Aplikasi Klinik Pintar dengan durasi 1 jam 30 menit;
  3. Mendampingi  roleplay Mitra dalam menggunakan Aplikasi Klinik Pintar.

Mitra klinik

  1. Mitra dapat melakukan penjadwalan ulang maksimal 3 (tiga) hari sebelum jadwal yang ditentukan;
  2. Mitra dapat melakukan penjadwalan ulang maksimal sebanyak 2 (dua) kali;
  3. Melakukan  roleplay penggunaan Aplikasi Klinik Pintar;
  4. Melakukan pembayaran sesuai dengan nominal pada quotation  yang dikirimkan oleh Klinik Pintar;
  5. Membaca dan memahami syarat dan ketentuan layanan Pelatihan Aplikasi Klinik Pintar.